SPESIFIKASI MESIN:
Honda CB150X punya versi Standar dan Special Edition,
Pebedaan pertama adalah pilihan warnanya, yang standar ada dua, yaitu Mandala Red dan Amazon Matte Green, sedangkan versi SE hanya ada Volcano Matte Black.
Kedua, terdapat perbedaan model emblem, untuk yang standar pakai stiker, sedangkan versi SE emblem di shroud tangki menggunakan model timbul atau 3D.
Selain dua perbedaan utama di atas, masih terdapat perbedaan lainnya yang terlihat dari warna beberapa komponennya.
Misalnya, seperti yang terlihat di warna windshield.
New Honda CBR150X standar dibikin bening, sementara untuk yang versi SE diberi kelir dark smoke.
Kemudian. kelir pelek dan setang, yang standar menggunakan warna hitam, dan yang SE matte bronze.
Masih ada satu lagi nih perbedaannya, yaitu di bagian bak magnet dan kopling.
Secara fitur hingga spesifikasi dari kedua versi Honda New CB150X tersebut tentunya masih sama.
Desain keseluruhan khas motor adventure juga tak ada beda, yaitu postur tinggi dengan tangki dan shroud besar serta punya moncong.
Untuk grafis dan warnanya, KG menggunakan kombinasi triwarna putih-merah-biru khas Honda.